Cara Mudah Mengapus Seluruh Karakter/Kata Tertentu Sekaligus di Teks Editor

Jika Anda melakukan pekerjaan mengetik, kemudian ingin menghapus suatu karakter atau kata tertentu di dalam seluruh teks, tentu sangat tidak efektif jika anda melakukannya secara manual, dengan menghapusnya satu persatu. Memang tidak ada tools atau menu tertentu yang disediakan oleh teks editor untuk melakukan tugas tersebut secara otomatis.


Namun dekat sedikit trik anda dapat menyiasati tools Replace yang biasanya dimiliki oleh hampir semua teks editor untuk melakukan hal tersebut. Misalkan untuk teks editor Word dan Notepad, anda dapat mengaksesnya melalui menu Edit > Replace atau dengan menggunakan shortcut Ctrl+H. Setelah jendela menu Replace terbuka, isikan karakter atau kata tertentu yang ingin dihapus pada bagian Find what:, sedangkan pada bagian Replace with: kosongkan saja, kemudian tekan tombol [Replace All] untuk mengeksekusinya, dengan begini maka tools Replace akan menghapus karakter atau kata yang dimasukkan tadi.

Jika tidak seluruh karakter atau kata tertentu pada teks ingin anda hapus, misalkan anda hanya ingin menghapus karakter atau kata tertentu pada suatu paragraph tertentu saja, maka anda dapat mengkombinasikan cara diatas dengan fungsi blok. Caranya adalah blok terlebih dahulu paragraph yang akan dihapus karakter atau kata tertentunya, kemudian baru jalankan cara yang telah disebutkan diatas.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mudah Mengapus Seluruh Karakter/Kata Tertentu Sekaligus di Teks Editor"

Posting Komentar