Pernahkah Anda mendengar istilah Cloud Computing? Atau dalam istilah Indonesia disebut Komputasi Awan? Teknologi apakah gerangan itu? Siapa saja yang bisa memanfaatkan teknologi berbasis AWAN ini?
Coba perhatikan komputer, laptop, atau perangkat yang sedang Anda gunakan. Apa saja isi program komputer di dalamnya? Ada aplikasi Word, spreadsheet, presentasi, pengolah gambar, pemutar filem, musik. Bisa mengerjakan apa saja dengan perangkat komputer tersebut, semua program terinstall di dalam komputer. Jika ingin memasukkan banyak program, tentu komputer Anda juga harus cukup mampu menampung itu semua.
Pernah main game online? Apa yang Anda lakukan untuk bisa bermain game tersebut? Ya, Anda hanya perlu terhubung ke internet, Anda tidak memerlukan ruang hard disk yang besar untuk menginstall program game seperti kalau bermain di komputer Anda.
Nah, inilah contoh teknologi Cloud computing yang sederhana, GAME ON LINE.
Cloud atau Awan sendiri adalah istilah yang sudah dikenal umum untuk menggambarkan dunia internet, yaitu dunia yang begitu beraneka ragam di dalamnya, Anda bisa mengakses dan mencari banyak sekali informasi, tanpa mengetahui bagaimana informasi itu berasal, bagaimana sistem informasi itu bekerja, seperti layaknya memasuki awan, Anda tidak bisa melihat apa-apa, tapi tiba-tiba apa yang Anda inginkan langsung muncul di hadapan layar komputer.
Teknologi komputasi awan ini juga menawarkan segala kemudahan berkomputer dengan hanya terhubung dengan internet. Kita tidak lagi memusingkan berapa kapasitas dan kekuatan komputer untuk menjalankan aplikasi word misalnya, karena semua program sudah terinstall di server.
Sebagai contoh mudah bisa mencoba misal google docs , disana kita bisa menulis, melakukan perhitungan layaknya Anda bekerja di komputer sendiri, namun semua Anda lakukan hanya bermodalkan komputer sederhana yang terhubung dengan internet.
Teknologi Cloud Computing ini berguna bagi semua kalangan yang memiliki keterbatasan untuk membeli atau memiliki perangkat komputer yang mahal, pengguna cloud computing tidak perlu memusingkan kapasitas harddisk untuk tempat program atau data, semua tersimpan secara permanen di Server internet.
Tips Agar Anak Anda Tak Buka Situs Porno
Tips Agar Terhindar dari Penipuan Dunia Maya
Tips Memilih Notebook
Tips Membeli Komputer Sesuai Kebutuhan Anda
Tips Membeli Komputer Baru Dengan Harga Terjangkau
Perkembangan Perangkat Keras Komputer
Tips Memilih Notebook
Tips Membeli Komputer Sesuai Kebutuhan Anda
Tips Membeli Komputer Baru Dengan Harga Terjangkau
Perkembangan Perangkat Keras Komputer
0 Response to "CLOUD COMPUTING"
Posting Komentar